Sampang – Untuk mengantisipasi gangguan Kamtibmas dan memberikan rasa aman kepada masyarakat saat hari liburan, anggota Polsek Ketapang kesatuan Polres Sampang melakukan patroli di tempat wisata, minggu (07/07) siang.

Bripka Solihin Jayadi saat di temui di lokasi tempat wisata Air Terjun Toroan mengatakan patroli ke tempat wisata tersebut dilaksanakan personil Polsek Ketapang untuk memantau aktivitas masyarakat yang sedang meluangkan waktu di salah satu wisata air di Kabupaten Sampang.

Menurut Bripka Solihin kedatangan personil Polri ke lokasi wisata Air Terjun untuk memberikan rasa aman dan nyaman para wisatawan sekaligus meminimalisir berbagai berpotensi terjadi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) pada tempat wisata yang menjadi tujuan saat libur.

Selain memantau aktifitas warga dan lokasi wisata, personil Polri menyempatkan berbincang bincang dengan pengunjung guna menyampaikan himbauan Kamtibmas, agar selalu berhati-hati dan menjaga norma-norma dan aturan yang berlaku.

Kapolres Sampang AKBP Siswantoro S.IK, MH yang di wakili Kapolsek Ketapang Iptu Hafissulah Mokoginta S.Tr.K menjelaskan kegiatan patroli ini bertujuan mencegah gangguan Kamtibmas juga untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat yang sedang berlibur di obyek wisata khususnya di tempat wisata Air Terjun Toroan Ketapang Kabupaten Sampang Jawa Timur.

“Aktivitas masyarakat yang berlibur di tempat wisata Air Terjun Toroan Ketapang akan meningkatkan di akhir pekan ataupun hari-hari libur, sehingga kehadiran Polri sangat diperlukan agar bisa memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat lokal maupun dari luar daerah,” ujar Kapolsek Ketapang Iptu Hafissulah Mokoginta.

Disamping itu, pihaknya juga menghimbau agar seluruh pengunjung selalu berhati-hati atas barang bawaannya, selalu mengunci kendaraan saat menikmati liburan serta melapor kepada anggota kami yang melaksanakan giat patroli apabila terjadi gangguan Kamtibmas.

Iptu Hafissulah Mokoginta menghimbau bagi orang tua maupun keluarga setiap pengunjung agar terus mengawasi keluarganya, khususnya anak-anak saat sedang bermain ataupun sedang melakukan aktivitas apa saja untuk jangan lengah ataupun terlepas dari pantauan.

Orang nomor satu di Polsek Ketapang ini menambahkan patroli sekaligus penyampaian himbauan Kamtibmas ini, memang telah menjadi salah satu wujud kepedulian Polri terhadap masyarakat khususnya dalam menjaga situasi di wilayah agar tetap aman dan kondusif.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *