Sampang – Anggota Polsek Kedundung jajaran Polres Sampang, jum’at (05/07) pagi mengikuti kegiatan senam bersama di halaman Pendopo Pemerintahan Kecamatan Kedundung.

Hal ini di sampaikan Kapolsek Kedundung Iptu Syafriwanto SH, MH saat di temui awak media ini usai mengikuti senam bersama yang diikuti seluruh instansi se Kecamatan Kedundung, Polsek Kedundung dan Koramil Kedundung.

Menurut Iptu Syafriwanto dengan olah raga bersama sangat bermanfaat membakar kalori di dalam tubuh, menyehatkan jantung, meningkatkan daya tahan tubuh sehingga tidak mudah terserang penyakit dan olahraga juga diketahui dapat meningkatkan kualitas hidup seseorang.

Kapolsek Kedundung Iptu Syafriwanto menuturkan bahwa dengan olahraga bersama, akan meningkatkan kebersamaan antara Forkopimcam dengan personil TNI-Polri, staf seluruh instansi dan pemerintah desa se Kecamatan Kedundung.

Iptu Syafriwanto menegaskan bahwa dengan kebersamaan seperti ini menjadi modal utama menciptakan kondusifitas Kamtibmas di wilayah Kecamatan Kedundung menjelang Pilkada serentak tahun 2024.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *