Sampang – Selasa (28/03) pukul 16.00 Wib personil Polsek Jrengik Polres Sampang melaksanakan patroli sore dalam rangka menjaga Kamtibmas wilayah aman dan kondusif serta menciptakan rasa aman dan nyaman pengguna jalan.
Bripka Zally Okta Domi dan Bripka Dedi Adi F dalam patroli Harkamtibmas mendatangi obyek-obyek vital dan pertokoan yang berada di wilayah hukum Polsek Jrengik.
Selain mendatangi tempat-tempat tersebut, dua personil Polsek Jrengik juga melaksanakan pengamanan dan pengaturan arus lalu lintas di jalan raya taman, jalan raya penyepen sampai pembatasan kecamatan di sebelah utara untuk mengantisipasi terjadinya kejadian kecelakaan lalu lintas dan mengantisipasi terjadinya kejahatan jalanan saat sore hari.
Dalam pelaksanaan patroli Bripka Aris dan rekannya juga mendatangi masyarakat di Desa Kotah untuk menggali informasi terkait situasi Kamtibmas.
Bripka Domi menyampaikan kepada koresponden media Tribratanews Polres Sampang bahwa situasi Kamtibmas wilayah hukum Polsek Jrengik dalam keadaan aman kondusif.
Personil Polsek Jrengik juga mengatakan bahwa pelaksanaan patroli Harkamtibmas dan antisipasi kejahatan jalanan akan selesai saat suara adzan magrib.