Sampang – Sebagai upaya mencegah gangguan Kamtibmas di wilayah hukum Polsek Pangarengan Polres Sampang, anggota Polsek Pangarengan melakukan patroli Harkamtibmas sore hari, sabtu (23/03) sore.

Kegiatan patroli Harkamtibmas sudah menjadi rutinitas Polsek Pangarengan Polres Sampang setiap hari untuk memantau aktifitas masyarakat sekaligus upaya pencegahan gangguan Kamtibmas.

Selain mendatangi obyek-obyek vital, patroli Polsek Pangarengan juga mendatangi lokasi yang sering digunakan balap liar serta memberikan himbauan kepada kelompok atau komunitas sepeda motor di pinggir jalan untuk tidak melakukan balapan liar di wilayah hukum Polsek Pangarengan.

Kapolres Sampang AKBP Siswantoro S.IK, MH yang di wakili Kapolsek Pangarengan Iptu Iwan Suhadi SH mengatakan, patroli tersebut bersifat preventif atau sebagai upaya pencegahan terhadap gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas).

”Kegiatan patroli Harkamtibmas ini di laksanakan untuk menciptakan situasi yang aman dan kondusif di wilayah hukum polres padangsidimpuan ,untuk mengurangi tindakan kejahatan serta agar para warga lebih waspada ketika di luar rumah sehingga terhindar dari kejahatan,” tuturnya

“Personel memantau situasi dan kondisi di lokasi publik serta pusat aktivitas masyarakat di pusat keramaian,” ujarnya

Lanjutnya, personel mengajak warga di wilayah tersebut supaya ikut mendukung pihak Kepolisian dalam menjaga situasi keamanan di lingkungan masing-masing.

“Masyarakat kita harapkan berperan aktif dan ikut mendukung Kepolisian dalam menjaga Kamtibmas, seperti menjaga keamanan di lingkungan masing-masing. Kemudian, melaporkan ke Bhabinkamtibmas ataupun Polisi RW terdekat jika melihat hal yang mencurigakan,” Kata Kapolsek Pangarengan Iptu Iwan Suhadi SH.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *