Sampang – Dalam rangka mencegah dan mengantisipasi terjadinya gangguan Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas) pasca pelaksanaan Pemilu serentak tahun 2024, Polsek Robatal jajaran Polres Sampang kembali meningkatkan patroli malam di wilayah Kecamatan Robatal, senin (19/02) pukul 20.00 Wib.

Selain melaksanakan pemantauan Harkamtibmas di sepanjang rute patroli, Ka SPKT Polsek Robatal Aipda Suyuti dan anggotanya juga mendatangi warga masyarakat guna menggali berbagai informasi terkait keamanan dan ketertiban masyarakat pasca Pemilu 2024.

Patroli tersebut menyasar tempat yang dianggap rawan kejahatan mencegah dan mengantisipasi tindakan yang dapat mengganggu stabilitas keamanan selama pelaksanaan Pleno rekapitulasi perhitungan suara Pemilu tahun 2024.

Kapolsek Robatal AKP Siswanto SH menuturkan kegiatan tersebut dalam rangka Operasi Mantap Brata Semeru tahun 2024 Polres Sampang guna mencegah dan mengantisipasi gangguan Kamtibmas di wilayah hukum Polres Sampang khususnya wilayah Kecamatan Robatal.

“Personel berseragam kembali kita turunkan untuk melaksanakan patroli untuk mencegah dan mengantisipasi gangguan Kamtibmas pasca Pemilu,” ujar Kapolsek Robatal AKP Siswanto SH.

AKP Siswanto berharap dengan dilaksanakannya rutinitas tersebut mampu mencegah dan meminimalisir gangguan Kamtibmas serta memberikan suasana yang aman dan nyaman dilingkungan masyarakat dari gangguan keamanan pasca pelaksanaan Pemilu tahun 2024.

“Semoga dengan kehadiran personel Polri berseragam ini dapat meningkatkan kepercayaan dan partisipasi masyarakat dalam menjaga situasi keamanan agar senantiasa kondusif sesuai yang di harapkan,” pungkasnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *