Sampang – Polres Sampang menggelar apel pergeseran pasukan BKO Polda Jatim yang akan melaksanakan pengamanan TPS Pemilu 2024 di kabupaten Sampang.
Untuk jumlah personil BKO Polda Jatim, Kapolres Sampang AKBP Siswantoro kepada awak media mengatakan bahwa dalam mengamankan Pemilu di Kabupaten Sampang Polda Jatim menirimkan 560 personil yang akan bertugas di tempat-tempat pemungutan suara.
Selain 560 personil BKO Polda Jatim, Polres Sampang juga akan menggeser 359 personil BKO Polres Sampang untuk mengamankan 2726 TPS di 14 kecamatan di Kabupaten Sampang.
Dari 2726 TPS di seluruh Kabupaten Sampang, AKBP Siswantoro menerangkan pola pengamanan tempat pemungutan suara tersebut menjadi 3 (tiga) pola yaitu :
- Tempat Pemungutan Suara Kurang Rawan, 1 personil Polri akan melaksanakan pengamanan 10 TPS.
- Tempat Pemungutan Suara Rawan, 1 personil Polri akan melaksanakan pengamanan 1 TPS.
- Tempat Pemungutan Suara Sangat Rawan, setiap TPS akan di jaga 2 personil Polri.
Selain petugas pengamanan TPS, Polres Sampang juga akan menyiapkan 5 peleton personil Sat. Brimob dan 8 unit K9 Polda Jawa Timur yang akan di tempatkan sesuai rayonisasi.
AKBP Siswantoro juga menyampaikan himbauan kepada seluruh masyarakat untuk terus bersinergi dengan Polres Sampang dalam menciptakan dan memelihara Kamtibmas yang aman kondusif sekaligus menyukseskan Pemilu 2024 tanpa hoax, isu SARA dan segala bentuk provokasi yang dapat memecah belah ke bhinekaan di Kabupaten Sampang.